Selasa, 25 Desember 2012

Pengalaman saya sesudah masuk ke Universitas Gunadarma

Pertama kali saya masuk ke Universitas Gunadarma, saya tidak tahu apa-apa, karena pelajaran saya terima sewaktu SMA jauh ketinggalan di banding dengan teman-temna saya yang sekolah di Jakarta. Saya merasa tidak sanggup untuk melanjutkan kuliah saya karena semua mata kuliah tersebut tidak sanggup saya hadapi.

Tapi, hari demi hari saya berusaha dan berdoa semampu saya untuk belajar agar saya tidak tertinggal dengan teman-teman saya. Semester demi semester saya lalui dengan begitu cepat dan Puji Tuhan nilai saya semakin meningkat setiap semester. Dilain sisi, Saya heran dengan dengan teman-teman saya yang gagal kuliah di pertengahan karena tidak sanggup dengan jurusannya. Apakah mereka tidak berpikir bagaimana susahnya orang tua membiayai kebutuhan mereka?

Itu sebabnya, karena saya masih memikirkan orangtua saya yang susah payah untuk memenuhi kebutuhan saya, makanya saya belajar keras untuk mendapatkan ilmu semaksimal mungkin.Sehingga saat ini, saya sudah merasa senang dengan jurusan yang saya pilih ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar